Selamat Tinggal 2021 Selamat Datang 2022

Home » Selamat Tinggal 2021 Selamat Datang 2022

Tinggal menghitung hari, tahun 2021 akan berganti. Berbagai moment suka dan duka telah terlalui. Banyak cerita yang tertorehkan yang bisa menjadi pelajaran sekaligus inspirasi untuk menapaki hari di tahun depan. Termasuk tentang perjalananku selama 2021 yang coba aku tuliskan disini. Dan semoga selamat datang 2022 juga memberikan keberkahan dan kebahagian di hidupku. Amiin

Kaleideskop Tahun 2021

Dipostingan kali ini aku mau flashback sekilas berbagai moment yang telah aku lalui. Dari situ aku bisa melihat banyak doa serta keinginan yang terkabulkan. Begitupun juga ada cobaan yang membuatku lebih banyak bersabar, bersikap dewasa serta memperbanyak rasa syukur.

Traveling

Bisa dibilang, di tahun 2021 ini bisa mengunjungi beberapa destinasi wisata yang sudah lama aku idamkan. Sebut saja Gunung Bromo yang sudah menjadi wish list-ku bahkan sebelum menikah. Senangnya lagi bisa ke Bromo full time yaitu bersama anak dan suami.

Tidak hanya itu, aku juga sempat keliling beberapa tempat wisata di Malang. Dan yang terakhir ke Air Terjuan Grojokan Sewu dan Telaga Sarangan. Traveling tahun 2021 bisa dibilang sangat berarti dan berbeda. Ya, sejak pandemi memang baru tahun 2021 bisa bepergian lagi. Itupun harus dengan berbagai prosedur protokol kesehatan untu bisa melakukan perjalanan. Meskipun travelingnya masih jarak yang relatif dekat, namun cukup mengobati kerinduan jalan- jalan yang tidak bisa dilakukan akibat pandemi.

Keluarga

Salah satu anugerah terbesar bagi wanita yaitu diamanahi menjadi ibu. Dari proses kehamilan, melahirkan hingga merawat sang bayi banyak cerita di dalamnya. Meskipun bukan yang pertama, namun kelahiran anak kedua di tahun 2021 ini juga sama mendebarkannya. Hingga bayi mungil lahir dalam keadaan sehat wal afiat menjadi hadiah yang luar biasa di tahun 2021 ini.

Karier

Setelah memutuskan untuk resign dari pekerjaan dan menjadi freelance, aku mulai membenahi media sosial dan juga blog. Pada awalnya penghasilan dari freelance hanya cukup menambah uang belanja harian saja. Alhamdulilah kini dari freelance bisa memenuhi kebutuhan sehari- hari hingga sedikit menabung. Blog yang aku miliki pun kini jumlahnya juga bertambah. Semoga saja rejeki semakin lancar di tahun yang akan datang.

Yang membahagiakan lagi, di tahun ini aku juga mengikuti Gathering Nasional (Gatnas) Smartfren Community secara virtual. Gatnas yang baru pertama kali aku ikuti ini cukup berkesan. Bukan hanya bertemu dengan teman leader Smartfren Community dari seluruh Indonesia namun juga mendapatkan merchandise hingga info menarik tentang Smartfren yang mana sebagai #TemanBukaPeluangmu

Resolusi Tahun 2022

Bicara tahun baru, kebanyakan orang akan membuat resolusi. Ibaratnya, resolusi jad semacam peta apa saja yang akan dilakukan setahun ke depan. Akupun biasanya juga membuat resolusi yang tentunya tiap tahun berbeda targetnya. Untuk tahun 2022 ini, resolusiku antara lain :

Keluarga

Alhamdulillah si kakak sudah bisa membaca sekarang. Bersyukurnya lagi, dia memiliki ketertarikan besar pada buku. Di tahun 2022 nanti aku ingin membuatkan perpustakaan mini untuknya. Minimal ada ensiklopedi tentang nabi sehingga bisa menjadi teladan baginya. Selain itu, aku juga ingin menambahkan buku tentang sains. Wan selama ini suka nonton video eksperimen di youtube. Dengan memberikan buku untuknya bisa melengkapi keingintahuannya.

Karier

Sebenarnya tidak banyak yang aku harapkan dari pekerjaan di tahun 2022 nanti. Jujur, si adik yang mulai aktif cukup menguras waktu dan tenaga. Biasanya baru bisa membuka pekerjaan setelah dia tidur malam. Tentu saja, dengan keadaan tersebut harus menentukan skala prioritas terutama memprioritaskan keluarga. Meskipun demikian, di tahun ini dunia blogging tetap masuk dalam resolusi. Saya ingin bisa menikmati gajian dari AdSense di tahun ini.

Selain itu, di tahun usia cantik bagiku ini resolusi yang terpenting yaitu ingin lebih mendekatkan diri pada-Nya. Meningkatkan lagi untuk membaca buku sehingga memperkaya jiwa dan wawasan. Juga nih, di tahun 2022 ini bikin sebagai pekerja freelance di dunia digital aku ingin belajar membuat video dan aktif berbagi konten.

Memang yang namanya freelance di dunia digital seperti aku tidak bisa lepas dengan internet. Kelancaran pekerjaan tergantung dari sinyal dan kecepatan internet. Untuk itu penting mencari provider yang mampu menjawab kebutuhanku tersebut. Apalagi nih saya tinggal di desa yang tidak semua provider tersedia. Untungnya di tempatku tinggal, Smartfren memiliki sinyal cukup lancar sehingga mempermudah aku melakukan pekerjaan.

Paket Unlimited dari Smartfren

Smartfren selalu memanjakan penggunanya dengan berbagai program yang menarik. Salah satunya dengan adanya Smarfren Unlimited yang cocok sekali dengan kebutuhanku yang besar akan kuota internet

Apa sih Smartfren Unlimited

Paket Unlimited Plan adalah paket internet dari Smartfren yang memberikan akses internet tanpa batas waktu dan bisa digunakan di semua jaringan Smartfren. Asyiknya lagi pengguna paket unlimited ini juga mendapatkan internet full speed mulai 01.00 – 04.59 WIB. Paket Unlimited ini juga berlaku secara nasional. Ada juga bonus nelpon unlimited ke sesama pengguna Smartfren.

smartfren unlimited

Penutup

Bergantinya tahun bukan hanya tentang soal angka saja. Yang terpenting, dari pergantian ini banyak yang bisa dilakukan kedepannya dan Buka Peluang dengan untuk berkarya. Apalagi dengan dukungan sinyal kuat dari Smartfren sangat membantu bagi pekerja digital seperti saya.

Tinggalkan komentar


labindo.co.id