Menjadi Konten Kreator Sukses Bersama Smartfren Gokil Max

Home » Menjadi Konten Kreator Sukses Bersama Smartfren Gokil Max

Menjadi Konten Kreator Sukses Bersama Smartfren Gokil Max – Hadirnya internet yang semakin masif membawa dampak besar di segala lini kehidupan. Tidak hanya pendidikan, ekonomi namun juga hadirnya profesi baru yang diminati. Dahulu, orang akan bangga jika bekerja sebagai PNS atau menjadi karyawan di perusahaan bonafit. Namun sekarang ini pandangan tersebut tidak semua mengamininya. Terutama generasi Z yang memiliki karakteristik terbuka, kreatif dan tidak ingin terikat. Mereka lebih memilih profesi baru yang kini banyak digandrungi, salah satunya konten kreator.

Profesi konten kreator memang bisa dibilang sangat fleksibel. Bisa dilakukan dimana saja, kapan saja bahkan tidak memandang factor usia dan jenjang pendidikan yang dilakoninya. Adanya kemudahan mendapatkan jaringan internet juga mendukung profesi ini mulai tumbuh subur di masyarakat. Yang terpenting seorang konten kreator dapat menghasilkan karya yang diakui kalayak sehingga nantinya berimbas pada benefit lainnya salah satunya berupa cuan.

Apa Itu Konten Kreator

Konten Kreator adalah seseorang yang menghasilkan konten baik berupa video, tulisan atau bisa gabungan keduanya. Karya berupa konten tersebut kemudian dibagikan kepada kalayak melalui berbagai platform digital seperti youtube, blog, media sosial dan sebagainya

“Konten Kreator adalah seseorang yang menghasilkan konten baik berupa video, tulisan atau bisa gabungan keduanya”

Kini, konten kreator termasuk menjadi profesi yang sedang digandrungi khususnya di kalangan anak muda. Bisa yang hanya sampingan, namun tidak jarang banyak yang rela beralih profesi menjadi full timer konten kreator.

Skill Konten Kreator Sukses

Untuk menjadi konten kreator yang sukses hingga karyanya diakui banyak orang tentu tidak mudah. Perlu keahlian yang terus diasah sehingga mampu menghasilkan konten yang menarik, antara lain :

1. Melek informasi

Seorang konten kreator harus mengikuti perkembangan informasi terkini. Informasi tersebut bisa dijadikan ide konten. Selain itu harus juga upgrade diri baik kemampuan dalam membuat konten atau skill lain yang menunjang sehingga siap bersaing dengan konten kreator lainnya

2. Konsisten dalam membuat konten

Banyak yang menginginkan menjadi konten kreator sukses namun malas membuat karya. Membuat pun ada yang tidak konsisten. Padahal dari konsisten tersebut bisa mengevalusi karya dan memperbaiki sehingga semakin baik dan konten semakin banyak. Sehingga agar tidak malas dan serasa beban dalam membuat konten, maka memilih konten sesuai dengan passion. Sesuatu yang disukai tentu tidak akan ada beban dalam menjalaninya bahkan terasa happy

3. Paham market kontennya

Setiap konten tentu memiliki target penonton maupun pembacanya. Jika mengetahuinya tentu akan mudah dalam mengembangkan kontennya. Apakah konten tersebut untuk anak- anak, remaja atau ibu rumah tangga. Tentu berbeda isi dan pembahasannya

4. Ide konten original

Yang penting dalam setiap konten yang dihasilkan merupakan hasil karya sendiri. Jangan sampai konten orang lain yang diakui sehingga dikemudian hari malah akan menjadi batu sandungan tersendiri. Untuk mendapatkan ide, bisa dengan menggunakan konsep ATM (Amati, Tiru dan modifikasi)

5. Networking

Selain membuat karya, seorang konten kreator harus bisa menjalin hubungan baik dengan siapapun. Networking sangat berguna baik untuk pengembangan ilmu juga membuka banyak kerja sama baru. Maka jangan ragu untuk berkenalan dengan banyak orang, termasuk juga bergabung dengan banyak komunitas.

6. Good attitude

Sudah banyak diitemui ketika seseorang sukses maka melupakan sikap. Padahal seseorang disukai karyanya biasanya bukan hanya faktor karya tersebut baik, namun juga sikap pemiliknya. Untuk itu terus jaga sikap baik meskipun sudah memiliki berjuta follower dan dikenal banyak orang.

Sebagai pekerja digital, seorang konten kreator tidak lepas dengan gadged serta jaringan internet. Kelancaran pekerjaan juga tergantung dengan jaringan internet yang digunakan. Untuk itu penting memilih provider yang memiliki jaringan luas dan sinyal kuat bahkan di pelosok desa sekalipun.

Smartfren Gokil Max mendukung Konten Kreator Sukses Berkarya

Sebagai provider dengan jaringan telekomunikasi 100% 4G LTE, Smartfren siap dukung konten creator untuk sukses berkarya. Apalagi kehadiran produk terbarunya yaitu Gokil Max siap memberikan pengalaman internet maksimal bagi siapa saja. Dengan kuota yang besar, bisa di pakai di segala aplikasi serta harga yang terjangkau mendukung siapa saja yang ingin mewujudkan cita- cita.

kartu perdana gokil max

Varian Smartfren Gokil Max

Paket Gokil Max sendiri bisa didapatkan dalam bentuk voucher data maupun kartu perdana. Untuk pilihan paket data Gokil Max sebagai berikut :

  1. Paket GOKIL MAX Rp30.000 memiliki total kuota 39 GB (KuotaNasional 3 GB, KuotaLokal 6 GB, Extra Kuota(01.00-05.00) 30 GB, dan masa berlaku 30 hari)
  2. GOKIL MAX Rp50.000 dengan total kuota 71 GB (Kuota Nasional 7 GB, KuotaLokal 14 GB, Extra Kuota50 GB (01.00-05.00) dan masa berlaku 30 hari)
  3. Paket GOKIL MAX Rp70.000 dengan total kuota 106 GB (Kuota Nasional12 GB, KuotaLokal 24 GB, Extra Kuota70 GB (01.00-05.00), dan masa berlaku 30 hari).

Paket Gokil Max cocok sekali bagi konten creator yang berada di daerah khususnya untuk berkarya dengan kuota melimpah. Tidak hanya itu, adanya pandemic yang tidak memungkinkan untuk bepergian tetap bisa menjadi silaturahmi secara virtual sepuasnya.

Namun bagi Anda yang sedang ingin ke luar kota, tidak perlu kuatir untuk tetap berinternetan dengan lancar. Adanya kuota nasional siap menemani Anda untuk berinternet lancar selama di luar kota. Di tambah lagi kuota malam ekstra yang sangat besar yang bermanfaat untuk berkarya.

Smartfren Gokil Max hadir di Jawa Timur

Di Jawa Timur sendiri paket Gokil Max telah hadir di 36 kota yaitu : Gresik, Lamongan, Kota Surabaya, Bangkalan, Sampang, Pamekasan, Sumenep, Kota Pasuruan, Pasuruan, Sidoarjo, Kota Mojokerto, Mojokerto, Malang, Kota Malang, Kota Batu, Kota Madiun, Madiun, Ngawi, Pacitan, Ponorogo, Magetan, Probolinggo, Kota Probolinggo, Jember, Lumajang, Banyuwangi, Bondowoso, Situbondo, Nganjuk, Jombang, Blitar, Kota Blitar, Kediri, Kota Kediri, Tulungagung, dan Trenggalek.

Bisa saya bilang Paket Smartfren Gokil Max  ini lengkap serta paling murah memenuhi kebutuhan internet penggunanya. Untuk itu jangan ragu segera dapatkan kartu perdananya atau bagi yang sudah jadi pengguna setia Smartfren untuk dapatkan voucher kuotanya ya. Jangan lupa juga untuk selalu install aplikasi MySmartfren untuk mendapatkan berbagai keuntungan yang sayang Anda lewatkan.

Tinggalkan komentar


labindo.co.id