Doa Ikhtiar Meminta Rezeki Kepada Allah SWT

Home » Doa Ikhtiar Meminta Rezeki Kepada Allah SWT

Membaca doa minta rezeki adalah salah satu bentuk ihktiar untuk tetap ada di jalan Allah SWT. Sebagai manusia ini sudah pasti kita berharap memiliki rezeki yang cukup dalam kehidupan. Rezeki ini bia berbentuk kesehatan, uang atau berbagai keputusan yang baik, hal tersebut sesuai dengan firman Allah SWT:

“Dan tidak ada suatu binatang melata pun di bumi melainkan Allah-lah yang memberi rezekinya, dan Dia mengetahui tempat berdiam binatang itu dan tempat penyimpanannya. Semuanya tertulis dalam Kitab yang nyata (Lauh mahfuzh).” (QS. Hud: 6)

Tentunya sebelum doa juga memperhatikan adab berdoa sehingga bisa dikabulkan oleh Allah SWT

Beberapa Doa Memohon Rezeki Pada Allah

Doa Pembuka Pintu Rezeki

“Bismillahi ‘ala nafsi wa mali wa dini. Allahumma radldlini bi qadla’ika, wa barik li fima quddira li khatta la ukhibba ta’jîla ma akhkharta, wa la ta’khira ma ‘ajjalta.”

Artinya: “Dengan nama Allah yang menguasai diri, harta, dan agamaku. Tuhanku, kondisikan batinku agar rela menerima ketentuan-Mu. Berkatilah aku pada semua yang ditakdirkan untukku sehingga aku enggan menyegerakan apa yang Kau tunda dan enggan menunda apa yang Kau segerakan.”

Doa Pembuka Pintu Rezeki Lainnya

“Allahu lathifun bi’ibadihi yarzuqu man yasyau wa huwal qawiyyul ‘aziz.”

Artinya: “Allah Maha Lembut terhadap hamba-hamba-Nya, Dia memberik rezeki kepada siapa yang dikehendaki-Nya, dan Dia lah Yang Maha Kuat lagi Maha Perkasa.”

Doa Pembuka Pintu Rezeki Rasullullah SAW

“Allahumma innii as-aluka ‘ilman naafi’a, wa rizqon thoyyibaa, wa ‘amalan mutaqobbalaa.”

Artinya: “Ya Allah, sungguh aku memohon kepada-Mu ilmu yang bermanfaat (bagi diriku dan orang lain), rizki yang halal dan amal yang diterima (di sisi-Mu dan mendapatkan ganjaran yang baik).” (HR. Ibnu Majah, dan Ahmad).

“Allahumak-finii bi halaalika ‘an haroomik, wa agh-niniy bi fadhlika ‘amman siwaak.”

Artinya: “Ya Allah cukupkanlah aku dengan yang halal dan jauhkanlah aku dari yang haram, dan cukupkanlah aku dengan karunia-Mu dari bergantung pada selain-Mu.” (HR. Tirmidzi).

Doa Pembuka Pintu Rezeki agar Diberi Kelancaran

“Alloohumma Innii As-Aluka Min Fadhlika Wa ‘Athoo-Ika Rizqon Thoyyiban Mubaarokan.”

Artinya: “Ya Allah, dengan karunia dan anugerah-Mu, aku meminta rezeki yang baik lagi diberkahi.” (HR. Thabrani).

Doa Dilancarkan Rezeki

“Allahumma yaa ghaniyyu ya hamiid yaa mubdi’u yaa mu’iid yaa rahiimu yaa waduud, aghninii bi halaalika ‘an haraamika wakfini bi fadhlika ‘amman siwaaka wa shallallahu ‘alaa muhammadin wa aalihi wa sallam.”

Artinya: “Wahai Allah, wahai Dzat Yang Maha Kaya, wahai Dzat Yang Maha Terpuji, wahai Dzat Yang memulai, wahai Dzat yang mengembalikan, wahai Dzat yang mencintai. Cukupilah kami dengan kehalalan-Mu dari keharaman-Mu. Cukupilah kami dengan anugerah-Mu dari selain Engkau semoga Allah melimpahkan rahmat dan salam atas junjungan kita Nabi Muhammad, keluarga dan sahabat beliau.”

Doa Pembuka Pintu Rezeki Agar Pekerjaan Dilimpahi Berkah

“Allahumma innii as’aluka min fadhlika wa athaa’ika rizkan thayyiban mubaarakan. Allahumma innaka amarta bid du’aa’i wa qadhaita alayya nafsaka bil istijaabah wa anta laa tukhlifu wa’daka wa laa tukadzzibu ahdaka. Allahumma ma ahbabta min khairin fa habbibhu ilaina wa yassirhu lanaa wa maa karahta min syaiin fa karihhu ilaina, wa jannibnaahu wa laa tunzi’ annal islaam ba’da iz a’thaitanaa”

Artinya: “Ya Allah, sesungguhnya aku meminta dari keutamaanMu dan pemberianMu, rizki yang baik lagi berkah. Ya Allah sesungguhnya Engkau memerintahkan untuk berdoa dan memutuskan atasku pengabulan doa, dan Engkau Zat Yang tidak melanggar janji dan tidak mendustainya. Ya Allah, tidak ada kebaikan yang Engkau sukai, kecuali Engkau jadikan kami mencintai kebaikan tersebut dan mudahkan kami mendapatkannya. Dan tidak ada sesuatu yang Engkau benci kecuali Engkau jadikan kami benci terhadap sesuatu tersebut dan jauhkanlah kami darinya. Dan janganlah Engkau cabut dari kami keislaman kami setelah Engkau berikan.”

Penutup

Diatas merupakan beberapa informasi doa meminta rejeki kepada Allah. Semoga tulisannya bermanfaat ya

Leave a Comment