Tips Memilih Baju Muslimah yang Terlihat Modis dan Fashionable

Home » Tips Memilih Baju Muslimah yang Terlihat Modis dan Fashionable

Menggunakan pakaian yang sesuai dengan syariat islam dikatakan sebagai kewajiban bagi setiap muslimah. Salah satu jenis baju muslimah yang paling umum digunakan adalah gamis. Pakaian ini memiliki potongan yang longgar dan juga nyaman sehingga cocok digunakan ke berbagai jenis acara mulai dari formal maupun nonformal.

Meskipun menggunakan pakaian muslimah yang syar’i, Kamu tetap akan bisa terlihat modis jika pandai dalam memadupadankan busana. Pakaian muslimah saat ini tidak kalah up to date dengan gaya fashion lainnya. Agar bisa tampil menarik dengan menggunakan fashion muslimah, Kamu bisa mengikuti beberapa tips memilih baju muslimah menarik yang ada di bawah ini!

Tips Memilih Baju Muslim Terlihat Modis

1. Perhatikan Bahan Kaku Pakaian

pilih bahan pakaian

Selain mempertimbangkan tentang modelnya, Kamu juga perlu melihat jenis bahan baju muslimah yang digunakan. Pakaian yang baik dibuat dengan menggunakan bahan lembut dan juga jatuh. Bahan tersebut akan membuat penampilan menjadi lebih bagus dan menarik. Selain itu, penggunaannya juga pasti lebih nyaman dibandingkan dengan bahan kaku.

Pemilihan bahan yang tepat ini juga akan mempengaruhi kenyamanan dalam menggunakannya. Jika Kamu menggunakan bahan kaku untuk beraktivitas dalam waktu yang lama tentu akan merasa risih dan gerah. Bahan yang lembut justru akan memudahkan aktivitas sehari-hari. Bagaimana dengan jenis baju yang Kamu miliki di rumah?

motif yang simpel

2. Hindari Penggunaan Warna Cerah

Selanjutnya, Kamu perlu menghindari penggunaan warna yang terlalu mencolok. Warna-warna soft saat ini menjadi pakaian favorit bagi banyak orang untuk memberikan kesan tampilan yang lebih mewah dan elegan. Pemilihan warna ini di sarankan agar Kamu tidak ketinggalan zaman dan tetap update dengan fashion-fashion kekinian.

hindari pakaian ketat

Selain menggunakan warna soft, Kamu juga bisa memilih menggunakan baju muslimah yang berwarna netral. Warna ini memberikan kesan tampilan yang lebih classy.

Kamu bisa menggunakannya untuk mendatangi berbagai jenis acara sesuai dengan model yang digunakan. Penampilan akan semakin menarik dengan kombinasi yang pas dan sesuai.

3. Hindari Pakaian Ketat

hindari penggunaan warna cerah

Pakaian muslimah tentu selalu mencerminkan kesopanan tanpa memperlihatkan bentuk tubuh. Oleh karena itu meskipun ingin mengikuti tren fashion, Kamu perlu memilih jenis pakaian yang tepat. Perpaduan penggunaan tunik dengan rok menjadi salah tren yang bisa diikuti.

4. Motif yang Simple

Terakhir, Kamu bisa memilih menggunakan baju muslimah dengan motif simple untuk digunakan sehari-hari. Ada banyak brand lokal yang menawarkan fashion muslim terbaik mulai dari maxi dress, tunik, jumpsuit, gamis dan sebagainya. Kamu bisa menentukan pilihan sesuai dengan keinginan. Memadukan penggunaan motif etnik saat ini menjadi pilihan yang paling banyak digemari.

Kesimpulan

nada puspita

Tampil modis dengan menggunakan baju yang tertutup sebenarnya bukan suatu permasalahan yang sulit. Kamu tetap bisa memadukan penggunaannya menjadi satu kesatuan yang cantik. Jika ingin mendapatkan mode tren fashion yang kekinian, Kamu bisa mencoba berbagai jenis produk terbaik dari Nada Puspita.

Nada Puspita memiliki koleksi baju muslim wanita dengan beragam pilihan desain dan model mulai dari kemeja, blouse, tunik hingga dress yang modest dan cantik. Tidak hanya di Nada Puspita juga menyediakan beragam kebutuhan fashion muslimah lainnya dari mulai mukena, tas, aksesoris hingga sepatu yang cantik. Jadi, bagi muslimah yang ingin tampil fashionable dan modis langsung saja beli bajunya di Nada Puspita.

Leave a Comment