7 Ide Isi Seminar Kit yang Menarik dan Unik

Home » 7 Ide Isi Seminar Kit yang Menarik dan Unik

Saat ini perusahaan, instansi pemerintahan hingga lembaga pendidikan sering mengadakan kegiatan baik itu seminar, lokakarya atau workshop. Tujuan diadakan acara tersebut tentu berbeda satu dengan lainnya karena sesuai dengan kebutuhan. Yang pasti seminar misalnya menjadi media untuk bertukar pikiran, mencari pemecahan suatu masalah hingga wadah memperdalam ilmu pengetahuan.

Semua berharap penyelenggaraan seminar berjalan lancar dan sukses. Kesuksesan seminar tersebut tergantung banyak hal yang mempengaruhinya. Dari mulai pengisi acara, lokasi, run-down acara hingga seminar kit.

Bicara seminar kit jadi bagian yang tidak terpisahkan dari seminar. Seminar kit ini akan dibagikan ke peserta seminar yang biasanya isinya bisa digunakan saat acara maupun setelahnya. Jadi agar isi seminar kit bermanfaat maka harus dipikirkan kira- kira apa yang dibutuhkan peserta dan masih berkorelasi dengan seminar.

Pengertian Seminar Kit

Seminar kit adalah beberapa produk yang diberikan kepada peserta event baik itu seminar, workshop dan lainnya. Selain mendukung acara, seminar kit berfungsi sebagai alat promosi bagi penyelenggara acara. Untuk itu pada seminar kit terdapat logo penyelenggara seminar serta tema acaranya.

Pilihan Isi Seminar Kit

Sebenarnya untuk isi seminar kit sendiri tergantung penyelenggara dan tidak ada ketentuan khusus. Yang pasti karena seminar kit ini selain sebagai souvenir seminar juga sebagai alat untuk branding penyelenggara seminar. Maka sebaiknya memilih isi seminar kit yang multifungsi dan bisa digunakan sehari- hari.

Berikut ini informasi ide isi seminar kit yang bisa dipilih penyelenggara acara antara lain :

Tas atau totebag

Seminar kit biasanya diberikan kepada peserta seminar sebelum masuk ke ruangan. Umumnya seminar kit tidak hanya terdiri dari satu barang. Agar barang tersebut lebih praktis saat dibawa maka bisa tas atau totebag canvas dari produsen tas terpercaya sebagai seminar kit

Agar lebih menarik dan memberikan kesan eksklusif, tas bisa di desain secara khusus. Jangan lupa sertakan logo penyelenggara serta tema seminar pada bagian depan sekaligus sebagai ajang promosi. Tas ini nantinya bisa dipakai sehari- hari bahkan setelah acara selesai.

Kaos

Seminar kit yang bisa dipilih selanjutnya yaitu kaos. Kaos dari konveksi kaos murah ini bisa digunakan sekaligus saat acara sehingga kelihatan kompak dan seragam. Setelahnya pun masih bisa dipakai sehari- hari sehingga selain bermanfaat bisa sekaligus jadi souvenir.

Yang perlu diperhatikan saat memilih kaos untuk seminar kit sebaiknya memesan dengan berbagai ukuran sehingga kaos nyaman saat dipakai. Selain itu agar memberikan kesan yang penting, buat desain semenarik mungkin. Terutama bisa menambahkan logo dan tagline penyelenggara.

Topi

Bagi acara yang kebanyakan pesertanya anak muda, topi dari produsen topi bisa menjadi pilihan untuk isi seminar kit. Terutama jika acara tersebut ada sesi khusus outdoor sehingga bisa langsung digunakan. Topi ini termasuk benda yang awet sehingga bisa dipakai sehari- hari sekaligus souvenir acara.

Buku Catatan dan pulpen

Tidak semuanya saat datang ke seminar atau acara lainnya sudah siap dengan buku catatan dan pulpen. Padahal benda tersebut penting untuk mencatat hal penting selama berjalannya acara. Sebagai penyelenggara wajib menyertakan kedua benda tersebut sebagai seminar kit.

Agar menarik dan diingat, buku catatan dan pulpen bisa dibuat secara custom. Bisa dengan pilihan bahan pulpen, memberi tali gantungan pulpen atau model yang unik. Jangan lupa memberi logo dan tagline penyelenggara pada buku catatan dan pulpen sehingga penyelenggara dapat membranding perusahaannya

Tumbler

Saat ini kesadaran cinta lingkungan dengan hidup minim sampah semakin meluas. Sebagai penyelenggara acara bisa sekaligus mendukung program tersebut dengan memilih tumbler sebagai seminar kit. Agar nantinya peserta senang menggunakan tumbler ini maka bisa dibuat semenarik mungkin. Terutama dalam pemberian logo penyelenggara seminar agar nantinya tumbler ini bisa menjadi media promosi ke kalayak ramai.

Kesimpulan

Demikianlah beberapa ide isi seminar kit yang jadi inspirasi untuk penyelenggara seminar. Jika memilih kaos, tas dan topi sebagai seminar kit, pastikan untuk memesannya di www.konveksipedia.com yang siap mensukseskan acara Anda.

Leave a Comment